"Lakonah Lakonin, Tempatah Tempaten, Ollenah Openin"

Simpan ke File Pdf

Rabu, 13 November 2013

Rapat Koordinasi Bersama Ketua TPK dan KPMD


Rapat Koordinasi bersama ketua TPK dan KPMD dilaksanakan untuk melakukan evaluasi terhadap progres kegiatan yang telah dilakukan sampai saat ini serta meng-agendakan rencana tindak lanjut terhadap progres kegiatan PNPM-MPd Tahun 2014. 


Selanjutnya, pada rakor kali juga disampaikan bahwa batas akhir pelaksanaan MDST bagi desa yang mendapatkan alokasi dana BLM adalah tanggal 30 Nopember 2013. Oleh karenanya dihimbau kepada semua pelaku terutama TPK untuk segera menyelesaikan kegiatan yang saat ini sedang dikerjakan. Dokumen map 7 (tujuh) untuk dilengkapi dan dichek kembali barangkali terdapat kekurangan baik itu dari segi kurangnya tanda tangan maupun stempel dan lain sebagainya.

Pada rapat ini disepakati bahwa semua kegiatan akan diupayakan bisa selesai di minggu terakhir bulan Nopember 2013 ini.

Rakor ini difasilitasi oleh FK (Purwantoro, S.Pd.I) dan FT (Heri Usman, ST)

Di samping itu pada rakor kali ini juga dibahas tentang agenda identifikasi masalah tunggakan SPP, yang kemarin pada hari Senin, 11 Nopember 2013 telah disepakati tim penanganan masalah, dengan susunan tim sebagai berikut:
Ketua: Abdul Waris (Desa Wonosari)
Sekretaris: Agus Subandiyono (Grenden)
Anggota :
Bpk Muji Sahar (Puger Wetan)
Agus Purwiyanto (Kasiyan Timur)
Bpk. Hambali (Puger Wetan)
Bpk. Hendro (Kasiyan Timur)
Bpk. Muhdi Syakur (Bagon)

Rencananya Tim Identifikasi Penanganan Masalah Tunggakan SPP ini akan melakukan rapat kembali pada hari Jum'at tanggal 15 Nopember 2013 Jam : 08.30 WIB bertempat di Aula PKK Kecamatan Puger.

Mohon doanya. semoga lancar. Amien

Tidak ada komentar:

Posting Komentar